Siapa bilang anak muda tidak dapat melakukan kegiatan investasi? Sebagai anak muda justru harus mulai menanam modal di usia produktif mulai 20- 40-an, agar di masa depan saat butuh uang dapat menuai hasilnya. Sayangnya anak muda di usia produktif , justru banyak yang menghamburkan uang untuk keperluan konsumtif, terutama bagi generasi milenial yang dikenal tidak mau menabung.
Nah, tidak ada salahnya Anda mulai memikirkan investasi apa yang sesuai dengan kondisi dan usia Anda saat ini. Inilah beberapa jenis investasi masa depan yang bisa Anda pilih sebelum usia 35 tahun.
1. Investasi Properti
Investasi properti di Indonesia dianggap sebagai investasi jangka panjang paling menguntungkan. Banyak pilihan untuk berinvestasi di sektor properti seperti apartemen, rumah, ruko, atau tanah. Keuntungan besar akan diperoleh dengan meningkatnya nilai jual properti tersebut setiap tahunnya. Kenaikan harga properti setiap tahunnya bisa mencapai 10 - 20 % tergantung lokasi properti tersebut. Semakin strategis semakin tinggi kenaikan nilai jualnya. Jadi investasi ini sangat menjanjikan, apalagi bila dilakukan di usia produktif. Tidak perlu investasi besar, Anda bisa mulai menabung membeli unit apartemen untuk disewakan.
2. Investasi Saham
Setiap orang bisa membeli saham di perusahaan yang sudah go public yang mencantumkan Tbk di belakang namanya. Di perusahaan terbuka ini Anda bisa menjadi pemegang sahamnya, meskipun dalam jumlah sedikit. Oleh karenanya, investasi saham saat ini juga bisa dilakukan oleh anak muda. Berbeda dengan zaman dahulu, investasi saham saat ini bisa dimulai dari modal awal Rp100 ribu. Sesuai dengan peraturan pemerintah jual beli saham minimal 100 lembar atau satu lot. Jika satu lembar saham seharga Rp1000, Anda bisa membeli saham sejumlah Rp100 ribu saja, bukan?
3. Investasi Reksa Dana
Reksa Dana merupakan investasi yang biasanya dikelola oleh sekelompok orang, dengan mengumpulkan dana secara kolektif. Dana ini selanjutnya disalurkan pada beberapa pilihan investasi dan dilakukan oleh manajer investasi. Keuntungan dari Reksa Dana dibagikan untuk para investornya secara merata. Dengan demikian, reksadana ini bisa dijadikan alternatif bagi Anda para investor pemula.
Terdapat dua cara dalam investasi Reksa Dana, yaitu lump sum yang bersifat jangka panjang atau sekaligus dan investasi berkala dengan menyetor setiap bulan. Investasi pertama cocok bagi investor dengan dana besar, sedangkan investasi ke-2 sesuai bagi Anda yang memiliki dana terbatas.
4. Investasi Emas
Investasi emas bukanlah investasi cara lama yang dianggap kuno. Saat ini emas dapat menjadi pilihan investasi jangka panjang dalam bentuk fisik seperti emas batangan. Ini karena nilai emas sangat fluktuatif dan dapat meningkat sewaktu-waktu. Anda bisa mengecek harga emas ini dengan mudah secara online.
Sebagai anak muda yang produktif, sebaiknya Anda mulai menyisihkan gaji untuk membeli emas batangan. Apalagi saat ini banyak pilihan emas batangan mulai dari 0,5 gr. Jika setiap bulan Anda rajin membeli emas, di akhir tahun Anda akan memiliki emas dalam jumlah banyak. Saat Anda butuh uang, Anda tidak perlu menjual emas ini melainkan tinggal menggadaikannya saja.
Anda bisa saja membeli perhiasan emas dan disimpan sebagai investasi. Hanya saja membeli perhiasan emas dianggap lebih mahal, karena ada tambahan biaya ongkos pembuatan perhiasan tersebut.
Ketika kita menyampingkan kata “mahal” dari emas itu sendiri, banyak manfaat yang bisa kita dapat dengan menerapkan strategi investasi yang baik dan benar. Banyak alasan seseorang untuk membeli emas karena harganya yang stabil dan emas adalah salah satu investasi yang aman bagi pemula sekalipun.
Mulai sekarang, hal tersebut bukanlah suatu kekhawatiran yang berlarut-larut karena di Pegadaian Anda dapat berinvestasi emas melalui produk Mulia Personal yang mana Anda dapat investasi emas dengan cara angsuran melalui proses yang cepat dan mudah. Pembayaran uang muka mulai dari 20% dan juga angsuran tetap tidak terpengaruh fluktuasi harga emas. Anda juga bisa dapat memilih waktu pembiayaan mulai dari 3 bulan sampai dengan 36 bulan.
Apabila Anda ingin melakukan investasi emas secara tunai, produk Mulia Tunai bisa jadi pilihan tepat Anda melakukan investasi emas batangan dengan pilihan investasi emas mulai dari 1 gr sampai dengan 1 kg. Dalam hal ini, Anda bisa membeli tunai di lebih dari 629 outlet Pegadaian Galeri 24. Kemudian, Anda juga bisa memperoleh keuntungan lainnya dengan melakukan konsinyasi emas. Kedua produk ini cukup bersyaratkan fotokopi KTP/SIM/paspor yang masih aktif.
5. Investasi Pendidikan
Mengapa pendidikan dianggap sebagai investasi yang sebaiknya dilakukan sebelum usia 35 tahun? Pendidikan merupakaninvestasijangkapanjangyangsangatberharga. Jadi bila Anda mampu, usahakan untuk menyisihkan uang untuk biaya sekolah jenjang yang lebih tinggi.
Dengan ilmu yang mumpuni, Anda bisa menguasai semua lini bisnis serta memiliki cara berpikir yang lebih baik dan wawasan yang luas. Semua itu bisa sangat bermanfaat bagi kehidupan Anda di masa mendatang.
--
Nah, itulah 5 investasi masa depan yang bisa membuat Anda jauh lebih kaya dibandingkan teman sebaya yang tidak melakukan investasi apa pun. Namun, ingat bahwa seperti petuah para suhu jangan menaruh telor dalam satu keranjang. Lebih baik Anda berinvestasi tidak hanya satu, melainkan beberapa jenis. Agar apabila satu investasi kurang menguntungkan, saat Anda butuh uang masih bisa mengambilnya dari hasil investasi lain. Semoga bermanfaat!
Comments
Post a Comment